Menu

Mode Gelap

Daerah · 30 Mar 2023 04:58 WIB

Ketua DPRD Pringsewu Suherman Pimpin Paripurna DPRD Pringsewu

badge-check

Jurnalis


Ketua DPRD Pringsewu Suherman Pimpin Paripurna DPRD Pringsewu Perbesar

Keterangan: Rapat Paripurna Istimewa DPRD Prongsewu dipimpin Ketua DPRD Pringsewu Suherman, S.E., (sumber foto: Indra)

Pringsewu, www.lampungheadlines.com – Rapat paripurna istimewa DPRD Pringsewu dengan agenda peringatan HUT ke-14 Kabupaten Pringsewu digelar di gedung DPRD setempat, Kamis (30/03/2023).

Rapat paripurna istimewa yang dipimpin Ketua DPRD Pringsewu Suherman, dihadiri oleh Gubernur Lampung diwakili Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Lampung Drs.M.Firsada, M.Si., Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, Sekda Pringsewu Drs.Heri Iswahyudi, M.Ag. beserta jajaran pemerintah daerah dan forkopimda serta instansi vertikal lainnya, Wabup Pringsewu periode 2017-2022 Dr.Fauzi, para tokoh pemekaran Kabupaten Pringsewu diantaranya Ketua P3KP Drs.Wanawir AM, M.M., M.Pd. dan Ketua Harian Imop Sutopo, S.E., Ketua TP-PKK Pringsewu Ny.Rusdiana Adi Erlansyah, Ketua Ikada Ny.Suherman, Ketua DWP Ny.Sri Prihatin Heri Iswahyudi, para camat dan kapekon serta lurah, tokoh masyarakat dan agama serta berbagai elemen lainnya.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dalam sambutan tertulis yang disampaikan Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Lampung Drs.M.Firsada, M.Si. mengajak menjadikan momentum HUT ke-14 Kabupaten Pringsewu untuk berjuang dan berkarya, mengukir sejarah dan membangun masyarakat Pringsewu yang berdaya saing dan sejahtera. “HUT ke-14 Kabupaten Pringsewu merupakan bentuk ungkapan syukur atas dinamika perjalanan pembangunan sejak terbentuknya Kabupaten Pringsewu,” katanya.

Memperingati HUT Kabupaten Pringsewu, kata Gubernur Lampung, memiliki makna untuk melihat masa lalu sebagai sebuah mata rantai sejarah. Sebab, masa lalu adalah pondasi yang sangat kuat sebagai referensi untuk menapaki masa kini dan masa depan, serta sebagai salah satu sarana untuk melihat perjalanan kehidupan yang dapat dimaknai untuk menjawab persoalan dan tantangan kedepan.

Serta untuk mendesain atau merancang sebuah formula masa depan berlandaskan realita dan dinamika kekinian tanpa meninggalkan nilai-nilai dan peristiwa bersejarah di masa lalu. “Oleh karena itu, memperingati HUT Ke-14 Kabupaten Pringsewu bukanlah sekadar seremonial, tetapi sebagai momentum untuk mengenal sejarah perjalanan Kabupaten Pringsewu,” ujarnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 42 kali

Baca Lainnya

Desa Pengawasan Partisipatif, Bawaslu Ajak Masyarakat Jadi Garda Terdepan Awasi Pemilu 2024

6 Juli 2024 - 14:05 WIB

Dilantik, 24 Petugas Pantarlih Kuripan Siap Coklit Pilkada

25 Juni 2024 - 12:14 WIB

PJ Bupati Buka Konsultasi Publik KLHS RTRW Kabupaten Tanggamus 2024-2044

20 Juni 2024 - 14:24 WIB

Hari Lingkungan Hidup Sedunia, DLH Tanggamus Laksanakan Tanam Pohon di Pugung

15 Juni 2024 - 09:48 WIB

Pemkab Tanggamus dan PGE-Area Ulu Belu Gelar Restorasi Lahan Kritis di Hari Lingkungan Hidup Sedunia

14 Juni 2024 - 08:27 WIB

Oknum ASN Kesbangpol Provinsi Lampung dipolisikan, akibat aniaya pasutri.

11 Juni 2024 - 21:18 WIB

Trending di Daerah